Bisnis Cafe Jadi Ide Bisnis Berprospek Cerah untuk Anda yang Pandai Masak

Seperti yang kita tahu bahwa makanan memang selalu menawarkan berbagai celah bisnis menantang untuk digeluti. Khususnya bagi Anda yang memiliki modal pas–pasan serta kemampuan memasak yang minim, mungkin saja menjual makanan olahan seperti halnya nasi goreng atau mie goreng yang ditawarkan dengan cara berkeliling dengan gerobak jadi ide bisnis yang paling tepat untuk dijalankan.

Pastinya peluang bisnis kuliner tak sebatas bisnis survival yang semacam itu. Pada saat daya beli meningkat, keinginan untuk bisa menikmati makanan pun akan jadi semakin beragam.

Ide Bisnis Berprospek Cerah

Bahkan ada pula mereka yang selalu menerapkan hidup sehat hingga rela menghitung berapa besarnya kalori yang ada dalam tiap makanan yang akan dikonsumsi.

Nah, orang yang seperti ini sudah pasti jadi celah pasar bagi Anda yang ingin menjalankan bisnis kuliner sehat. Selain hal tersebut, peluang bisnis kuliner juga bisa datang dari berbagai kebutuhan untuk ngemil, atau menikmati makanan ringan pada saat bercengkerama atau pun saat santai.

Inilah yang pada akhirnya melahirkan tempat–tempat untuk nongkrong seperti cafe.

Anda pastinya juga sudah tahu betul kan, jika saat ini cafe bukan lagi jadi tempat yang asing bagi Anda semuanya, khususnya bagi Anda yang tinggal di daerah perkotaan.

Menariknya, kebanyakan pelaku bisnis kuliner zaman kini pun jauh lebih suka menyandingkan istilah cafe dipapan nama tempat bisnisnya daripada warung makan atau pun yang lain.

Tak hanya memberikan kesan yang lebih menarik lagi, konsep cafe ternyata lebih fleksibel.

Ya, paling tidak dalam ragam makanan, minuman, atau camilan yang ditawarkan.

Buat Anda nih yang kebetulan sedang mencari ide bisnis paling berprospek untuk dijalankan di perkotaan dan Anda juga cukup pandai dalam hal masak–memasak, maka Anda bisa mencoba jalankan bisnis cafe tersebut.

Apalagi sekarang bisnis cafe sudah jadi salah satu ide bisnis berprospek cerah yang layak banget dijalankan di tahun ini.

Namun agar Anda lebih mudah dalam menjalankan jenis bisnis satu ini, berikut akan kami informasikan kepada Anda tentang beberapa ide yang harus Anda pertimbangkan dan siapkan dengan matang.

4 Tips Jitu Mempersiapkan Bisnis Cafe

Sebelum membuka bisnis cafe sebaiknya Anda mempersiapkannya dengan matang. Berikut tips jitu yang bisa dicoba sebelum usaha Anda berjalan.

1. Membuat rancangan konsep bisnis yang menarik
Ide bisnis yang pertama ini pastinya harus bisa menjawab mengenai apa yang ingin Anda tawarkan nanti kepada para pembeli. Jika berbicara mengenai cafe, pastilah garis besar yang biasanya ditawarkan adalah makanan, minuman, dan camilan, plus kenyamanan.

Tetapi yang pasti, jawaban tersebut harus lebih terperinci lagi, supaya Anda tidak merasa tersesat pada saat memulai bisnis.

Contohnya saja untuk minuman, kira – kira apa saja jenis minuman yang ditawarkan, sehingga dengan demikian Anda bisa gunakan passion atau kemampuan Anda sebagai pertimbangan.

Kami sarankan agar Anda membikin minuman yang berbeda dengan minuman yang disediakan di cafe–cafe pada umumnya.

2. Memperhatikan jenis – jenis hidangannya
Langkah selanjutnya adalah memastikan apa saja makanan dan minuman yang akan jadi unggulan. Jika kebetulan Anda memilih kopi sebagai sajian utamanya, maka specialty coffee pastinya harus banget Anda pertimbangkan.

Dikarenakan nanti Anda akan menjadikan specialty coffee ini sebagai menu andalan di cafe Anda tersebut, sehingga Anda harus membatasi menu makanan yang akan ditawarkan. Kami sarankan agar

Anda lebih memilih makanan yang proses memasaknya tak banyak mengeluarkan asap dan tidak bau. Sebab hal tersebut ternyata bisa merusak rasa kopi yang ditawarkan sebagai menu andalan cafe Anda.

Atau, Anda juga bisa lebih mengutamakan kopi dan makanan hanya dijadikan sebagai pelengkap saja.

3. Memperhatikan pasokan bahan – bahan yang dibutuhkan
Pasokan bahan yang dibutuhkan memang sudah seharusnya termasuk dalam pertimbangan Anda pada saat menyusun daftar menu cafe. Pastinya Anda nanti akan mendapatkan kesulitan jika menjajakan specialty coffee, tetapi tak tahu pasokan kopi yang terbaik misalnya saja.

Makanya penting sekali bagi Anda untuk selalu mengamankan pasokan biji kopi jika ingin menjalankan jenis bisnis satu ini. Selain itu, pengelolaan persediaan juga harus banget Anda siapkan, apalagi pengelolaan untuk stok kopinya.

4. Mencari lokasi yang strategis
Seperti halnya jenis bisnis lain pada umumnya, pasti lokasi yang paling tepat bagi bisnis cafe Anda adalah lokasi yang ada dalam pandangan mata, serta jangkauan kaki banyak orang.

Apabila berada di pusat keramaian, seperti mall sudah pasti jauh lebih baik lagi.

Tetapi memang lokasi yang seperti itu bisa jadi berada diluar jangkauan pebisnis pemula. Biasanya untuk mendapatkan lokasi di pinggiran jalan yang letaknya sangat strategis Anda butuh investasi awal dengan budget yang tak sedikit.

Demikianlah informasi yang bisa kami bagikan tentang peluang bisnis cafe sebagai bisnis berprospek cerah untuk Anda yang pandai memasak. Semoga bermanfaat dan menginspirasi!

Subscribe to receive free email updates: